Jalan Rusak di Desa Raharja, Sumedang: Keluhan Warga Viral di Facebook, Pemerintah Desa Janji Perbaikan

Posted by : jurnalp1 Januari 25, 2025 Tags : desa raharja , Facebook , jalan rusak

Tanjungsari, Jurnal Pers86 || Kondisi jalan rusak di Desa Raharja, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, menjadi sorotan setelah keluhan warga viral di media sosial Facebook. Sebuah postingan di grup “STAR Seputar Tanjungsari Official” menarik perhatian banyak orang, dengan ungkapan jenaka namun menohok yang mempertanyakan apakah jalan tersebut akan dialihfungsikan menjadi kolam renang. Pengunggah postingan tersebut mengeluhkan kerusakan motornya akibat jalan yang berlubang dan minimnya penerangan di malam hari.

Postingan tersebut berbunyi, “punten admin, bade naros pami Raharja teh bade ngadamel balong? Motor abdi tos jadi korban duh, pami wengi oge poek pisan teu aya penerangan” (Maaf admin, mau tanya, apakah Raharja akan membuat kolam renang? Motor saya sudah menjadi korban, aduh, kalau malam juga sangat gelap, tidak ada penerangan).

Menanggapi viralnya postingan tersebut, Sekretaris Desa (Sekdes) Raharja, Amar, membenarkan kondisi jalan yang rusak dan menyampaikan penjelasan melalui pesan WhatsApp pada Sabtu (25/01/2025). Ia menyampaikan terima kasih atas kritik warga terkait infrastruktur desa, khususnya jalan yang rusak parah. Amar memastikan bahwa perbaikan jalan akan dilakukan pada tahun 2025 ini menggunakan anggaran Dana Desa (ADD). APBDes tahun 2025, yang telah disahkan beberapa hari lalu, telah mengalokasikan anggaran untuk perbaikan jalan tersebut. Ia menargetkan perbaikan dapat dimulai pada bulan Februari atau Maret mendatang.

Lebih lanjut, Amar menjelaskan bahwa pada tahun 2024, APBDes tidak mengalokasikan anggaran untuk perbaikan jalan tersebut karena pada saat perencanaan (tahun 2023), kondisi jalan masih relatif baik. Anggaran pembangunan jalan tahun 2024 difokuskan pada ruas jalan lain yang kondisinya lebih memprihatinkan pada saat itu.

Warga Desa Raharja berharap perbaikan jalan segera direalisasikan untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan, serta mendukung kelancaran aktivitas ekonomi masyarakat. Kondisi jalan yang rusak dan minim penerangan tidak hanya berisiko menyebabkan kecelakaan, tetapi juga menghambat mobilitas warga. (Red)

RELATED POSTS
FOLLOW US